Quantcast
Channel: blog - èm
Viewing all articles
Browse latest Browse all 838

Pentingnya Rileks

$
0
0
Dalam masyarakat Jawa dikenal istilah lèyèh-lèyèh, sebuah ekspresi yang mencerminkan situasi rileks atau santai untuk menghilangkan rasa penat setelah kerja seharian.

Sebuah penelitian yang dilakukan para ahli mengatakan bahwa manusia sangat perlu rileks untuk mendinginkan tubuhnya dengan tujuan mengurangi kerja jantung. Orang yang dapat rileks dengan baik setelah kerja sehari penuh dapat menambah umurnya lima tahun lebih lama.

Kita menggunakan seperempat dari umur kita untuk berkembang, sedangkan sisanya untuk bertambah menjadi orang tua. Hal ini adalah fakta yang tak dapat dihindari lagi. Walaupun demikian tak perlu Anda merasa kecil hati, karena hidup itu sama dengan sebuah bangunan. Itulah sebabnya, berilah ia fondasi yang kokoh, agar dapat bertahan lama.

Menurut penyelidikan juga, orang yang selalu dihinggapi rasa khawatir, frustasi atau merasa jemu, akan secara prematur mempunyai pemikiran yang kaku. Sebagai aturan umum, semakin tinggi intelegensia seseorang dan semakin terdidik, maka semakin mampulah dia menyesuaikan diri dengan perubahan zaman dan bersikap sabar terhadapnya. Kita butuh rileks.

Viewing all articles
Browse latest Browse all 838